--> Skip to main content

Bukti Adsense YouTube Lebih Mudah Menghasilkan Uang

DWISU.WEB.ID  - Usaha sudah dilakukan semua namun penghasilannya masih sangat kecil, inilah yang sering dirasakan sebagian blogger pemain adsense. Adsense blog bagi sebagian blogger mungkin masih dianggap lebih menguntungkan dibandingkan cara-cara lainnya. Fakta membuktikan saat ini mendulang rupiah dari Adsense blog ternyata semakin sulit. Hal ini disebabkan karena mencari trafik makin susah serta BPK iklan kecil.
Adsense Youtube

Wajar saja jika sebagian blogger mulai beralih ke YouTube karena menganggap membuat video lebih mudah dari pada membuat artikel serta lebih mudah menghasilkan uang. Benarkah demikian?. Mengetahui hal tersebut sayapun jadi tertarik untuk mencoba membuat channel YouTube dan me-monetisasi nya Itung-itung membuktikan sendiri.

Menurut saya memang mudah membuat video karena hanya bermodalkan kamera HP saja sudah bisa . Pertama kali mengunggah video ke YouTube tak banyak editing yang saya lakukan artinya begitu buat langsung saya unggah. Waktu itu mendaftar Adsense YouTube cukup mudah diterima meskipun video saya apa adanya.

Sejak diterima di AdsenSe YouTube sayapun mulai belajar bagaimana membuat video yang bagus. Saya mulai mengenal apa itu intro atau outro video, mulai menggunakan software video editing, belajar membuat thumbnail video, Teks Video yang menarik dan lain-lain. Uniknya semua itu saya lakukan dengan peralatan yang sederhana bahkan komputer sayapun low spec.

Satu demi satu video berhasil saya buat dan saya unggah ke channel saya sampai akhirnya saya tahu video yang disukai pengunjung channel saya, sehingga sayapun berusaha membuat video lainnya. Sayangnya disaat saya sedang bersemangat membuat video eh ada aturan baru yang cukup memberatkan yaitu channel harus memiliki 1000 subscriber dan 4000 jam penayangan jika ingin memonetisasi videonya.

Waktu itu saya sempat pesimis bisa mencapai syarat itu, tapi meski saya berhenti mengunggah video tapi subscribe alami selalu bertambah hingga akhrinya saya bisa memenuhi syarat monetisasi dan beruntungnya channel saya lolos review. Semangat membuat video kembali membara, meski belum dikatakan produktif tapi satu demi satu video terus bertambah

Fakta lainnya adalah Youtube ternyata lebih mudah menghasilkan uang, hal ini berdasarkan hasil yang sudah saya peroleh dari YuoTube meski masih kecil namun jika dibandingkan dengan Adsense blog masih Lebih baik. Berikut alasannya.

1.Video Sedikit Bisa Menghasilkan.
 Video saya padahal masih sedikit baru 56 video namun tiap bulannya sudah bisa menghasilkan $10. Buat saya ini sebuah keuntungan karena dibandingkan dengan blog belum tentu dengan 56 artikel saya bisa mendapatkan penghasilan sebesar itu. Bagi saya ketika membuat 56 video tersebut saya tidak pernah mengalami kesulitan. Bandingkan dengan membuat artikel, prosesnya tidak sebentar mulai dari mencari topik, menulis sampai edit hingga bisa publish.



Tak ada cara lain jika ingin gajian tiap bulan dari YouTube saya harus memperbanyak video sebagai salah satu cara termudah meningkatkan penghasilan. Pendapat ini bukan tanpa alasan karena ada teman bloger yang sekaligus vloger sukses mendulang  US$600 tiap bulannya.

Setelah saya melakukan investigasi ke channelnya ternyata jumlah videonya mencapai 500++. Apakah Teman saya ini punya skill video editing yang mumpuni? Atau jago optimasi video YouTube? Menurut saya sih tidak, videonya wajar saja seperti vlogger-vlogger lainnya tidak ada editing yang spesial dilakukan seperti channel Calon Sarjana dan memang kebanyakan videonya orisinil. Bisa jadi viewnya banyak karena subsribernya banyak yang mencapai 13 k++

Demikian pula kalau masalah optimasi video, faktanya hanya ada 5 video yang viewnya diatas 200 k sedangkan video lainnya viewnya ada yang tinggi ada yang rendah .Misalnya saja ada video yang sudah 1 bulan diunggah tapi viewnya masih di bawah 100.

Kendala terbesar dari YouTube ini adalah besarnya ukuran file video yang akan diunggah sehingga butuh kuota internet yang memadai. Namun masalah itu bisa saya atasi dengan berlangganan paket internet XTRA Combo  dimana paket ini selain memberikan kuota regular juga memberikan kuota khusus YouTube dan gratisan di jam tertentu.

2.Video sederhana bisa mendatangkan pengunjung hingga ribuan  per hari
 Jujur saja  terkadang saya minder dengan video rekan-rekan pemain YouTube karena videonya rata-rata editingnya bagus namun faktanya video saya masih bisa mendatangkan pengunjung sampai-sampai ada yang mencapai 200 ribu kunjungan.

Hal ini bisa menunjukkan editing video bukan satu-satunya cara untuk mendatangkan penonton video yang lebih penting adalah adanya manfaat yang bisa diperoleh dari video tersebut dan nyatanya video populer saya merupakan video tutorial.

Saya sendiri sebenarnya ingin sekali meningkatkan kemampuan editing video saya, sayangnya komputer saya tidak kompatibel dengan software-software video editing terkini.

3.Sumber pengunjung organik lebih variatif
Menurut saya mendapatkan pengunjung dari YouTube lebih mudah dibandingkan dari blog kenapa demikan? Karena sumber trafik dari video YouTube lebih bervariasi. Jika blog lebih menggantungkan trafik dari mesin pencari jadi kalau tidak masuk halaman 1 jangan harap ada trafik. Berbeda dengan YouTube sumber trafik organiknya lebih bevarisai seperti  Rekomendasi video, penelusuran Youtube  atau Fitur YouTube lainnya .



Uniknya chanel saya saat ini sumber trafik terbanyak justru dari rekomendasi video yang bisa mencapai 40% jadi bukan dari penelusuran. Saya membayangkan bagaimana jika sumber trafik dari penelusuruan lebih banyak? Untuk mewujukannya tentu saya harus sering mengunggah video dengan kata kunci yang sering dicari pengunjung YouTube.

Meskipun YouTube Lebih mudah menghasilkan uang dari pada blog namun untuk mendapatkan hasil yang menjanjikan dibutuhkan kerja keras dalam membuat video orisinil. Kalau tiap hari mampu upload 1 video saja setahun bisa 365 video , hasilnya tentu akan lebih baik dibandingkan dengan posting artikel di blog tiap hari. Sekali lagi ini hanya opini saya mungkin berbeda keadaannya dengan Sobat. Semoga bermanfaat!
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar